DWP Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsika Gelar Peringatan Hari Kartini 2025: Dorong Semangat Womenpreneur Menuju Indonesia Emas

Karawang, 24 April 2025 — Dalam rangka memperingati Hari Kartini, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Singaperbangsa Karawang (UNSIKA) menggelar serangkaian kegiatan inspiratif dan kreatif pada Kamis, 24 April 2025 bertempat di Auditorium UNSIKA. Kegiatan ini mengusung tema “Womenpreneur for a Golden Indonesia” sebagai bentuk apresiasi terhadap peran perempuan dalam pembangunan ekonomi dan sosial di masa depan.

Acara ini dihadiri oleh Ketua DWP UNSIKA, jajaran pimpinan universitas, para dekan fakultas, serta seluruh anggota DWP di lingkungan UNSIKA. Kegiatan dimulai dengan sambutan Ketua Panitia dan sambutan dari perwakilan pimpinan universitas, dilanjutkan dengan workshop inspiratif yang mengangkat peran perempuan dalam kewirausahaan menuju visi Indonesia Emas 2045.

Tak hanya itu, suasana acara semakin meriah dengan diadakannya berbagai lomba kreativitas serta aneka games seru berhadiah menarik. Para peserta tampak antusias mengikuti setiap rangkaian acara yang dirancang untuk menggali kreativitas sekaligus mempererat kebersamaan antaranggota DWP.

Ketua Panitia kegiatan menyampaikan bahwa peringatan Hari Kartini tahun ini tidak hanya bertujuan untuk mengenang jasa-jasa R.A. Kartini, tetapi juga untuk mendorong perempuan UNSIKA agar semakin aktif, kreatif, dan mandiri dalam menghadapi tantangan zaman.

“Kartini masa kini bukan hanya sosok yang berani berbicara, tapi juga mampu berkarya dan menciptakan perubahan positif, baik di lingkungan keluarga maupun masyarakat luas,” ujarnya dalam sambutan pembuka.

Kegiatan ini turut didukung oleh sejumlah sponsor, di antaranya PERURI, Bank BJB Karawang, Brits Hotel, Fave Hotel, BPJS dan LKP Aditya yang memberikan dukungan penuh demi terselenggaranya acara dengan sukses dan meriah.
Melalui kegiatan ini, DWP UNSIKA berharap semangat Kartini tetap hidup dan menginspirasi perempuan untuk terus berkembang dan berkontribusi bagi kemajuan bangsa, khususnya dalam menyongsong era Indonesia Emas 2045.